Tips Bagi Anda yang Ingin Liburan ke Bangkok untuk Pertama Kalinya – Liburan ke beberapa lokasi wisata di tanah air merupakan hal biasa yang dapat Anda lakukan. Yang menjadi hal luar biasa adalah ketika Anda berlibur ke luar negeri. Thailand menjadi salah satu negara tujuan wisata yang banyak diincar oleh wisatawan. Di negara ini, Bangkok menjadi kota yang banyak memiliki destinasi wisata menarik. Selain kuil, Bangkok juga menawarkan pasar apung yang mampu memberikan kepuasan liburan kepada para wisatawan. Dengan tawaran lokasi wisata yang menarik, tak mengherankan jika Anda berkeinginan untuk menghabiskan waktu liburan ke Bangkok. Jika Anda baru pertama kalinya untuk berlibur ke Bangkok, Anda memerlukan beberapa tips khusus. Tips tersebut dapat Anda jadikan panduan ketika akan menghabiskan waktu liburan ke Bangkok, Thailand.
Bangkokbts – Tips pertama adalah menyusun rencana perjalanan ketika berlibur ke Bangkok. Anda tidak boleh pergi ke Bangkok tanpa rencana perjalanan yang baik. Apalagi jika kunjungan ke Bangkok merupakan untuk pertama kalinya, banyak pertimbangan yang harus dipikirkan dengan matang agar waktu liburan Anda tidak terbuang percuma. Untuk mendapatkan liburan yang memuaskan, Anda perlu mencari informasi mengenai lokasi wisata, harga tiket masuk, rute perjalanan menuju ke tempat wisata dan jenis transportasi apa saja yang akan Anda gunakan nantinya. Anda sebaiknya mendatangi lokasi wisata yang lokasinya terletak di kawasan yang sama sehingga tidak menghabiskan banyak waktu dan biaya. Selain merencanakan perjalanan, berikut ini merupakan tips lainnya yang perlu Anda perhatikan ketika akan berlibur ke Bangkok:
a. Menghapal kosa kata penting
Hal yang sangat penting ketika Anda akan berlibur ke Bangkok adalah menghapal beberapa kosa kata berbahasa Thailand. Agar liburan Anda dapat berjalan dengan lancar, Anda dapat menghapal kata terima kasih, sampai jumpa, selamat pagi dan selamat malam dengan bahasa Thailand.
b. Mencari tahu kebiasaan dan peraturan setempat
Thailand memiliki beberapa peraturan yang harus Anda hormati selama berlibur ke negara tersebut. Jika Anda ingin berkunjung ke Bangkok, Anda perlu mengetahui peraturan dan kebiasaan masyarakat setempat. Peraturan tersebut antara lain:
1. Dilarang untuk menginjak patung Budha
2. Memelankan suara ketika berada di tempat umum
3. Tidak boleh menyentuh biksu
4. Tidak boleh menunjuk dengan menggunakan jari telunjuk
5. Tidak boleh membawa pulang benda yang dilengkapi dengan simbol Buddha
6. Dilarang bersiul ketika malam hari
c. Membawa tabir surya
Bangkok memiliki cuaca yang serupa dengan tanah air, yakni panas. Untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari, Anda sebaiknya membawa tabir surya sebelum pergi ke Bangkok.
Baca juga : Pedoman Lengkap Berlibur ke Bangkok
Jika ingin memiliki liburan yang menyenangkan, Anda juga harus menyiapkan tiket pesawat dan lokasi untuk menginap. Pemesanan tiket pesawat dapat Anda lakukan melalui travel online. Anda memiliki kesempatan untuk mengecek harga tiket dan memesannya pada waktu yang diinginkan. Guna menghindari hal-hal yang merepotkan, Anda dapat membeli tiket pesawat untuk pulang dan pergi. Hotel menjadi tempat menginap yang tepat untuk Anda pilih. Pemilihan hotel harus memperhatikan sarana dan prasarana yang diberikan. Hotel yang dipilih ada baiknya jika berada dekat dengan lokasi wisata sehingga Anda dapat menghemat biaya, waktu dan tenaga. Anda juga harus memastikan jika lokasi hotel tidak jauh dengan lokasi transportasi umum. Jika Anda memperhatikan hal tersebut, Anda dapat dengan mudah untuk mendapatkan alat transportasi ketika akan mengunjungi destinasi wisata tertentu.